Menu sahur simple- Tumis Jagung , wortel dan Teri

Tumis Jagung, teri dan wortel

Untuk menu sahur simple yang lain, saya ingin berbagi resep yang sudah mudah dilakukan dan tidak menggunakan bahan-bahan yang susah didapat. Bagi anda pecinta sayuran, saya pikir menu ini layak di coba. Dibawah ini bahan-bahan dalam membuat menu sahur simple




Bahan-bahan tumis jagung teri dan wortel

1.     7 cabe rawit merah
2.     1 siung bawang putih
3.     3 siaun bawang merah
4.     1 wortel ukuran sedang iris tipis/serong memanjang
5.     165 teri medan atau teri yang agak besar
6.     Garam dan gula secukupnya
7.     Air secukupnya

Cara Memasak tumis jagung, teri dan wortel

1.     Potong wortel tipis-tipis atau serong memanjang
2.     Kemudian tumis terlebih dahulu bawang merah, bawang putih dan cabai sampai tercium harus.
3.     Masukkan jagung pipil, wortel dan tambahkan air secukupnya. Diamkan sampai air mulai sedikit
4.     Masukan teri medan, beri sedikit garam (bila suka asin, dan gula), aduk-aduk dan keringkan.

5.     Angkat dan sajikan hangat