Cara Membuat bakso Ayam enak dan kenyal

cara membuat kuah bakso
cara membuat bakso ayam enak dan kenyal sangatlah mudah, sama mudahnya kalau kita ingin membuat bakso sapi, cuman kali ini daging sapi kita ganti dengan daging ayam. Rata-rata orang mencari resep bagaimana cara membuat bakso ayam yang kenyal dan enak,

itulah sebagian harapan atau hampir semua orang yang ingin membuat bakso, baik bakso yang akan kita jual atau hendak kita konsumsi sendiri.

Untuk itu, saya ingin berbagi resep bagaimana cara membuat bakso ayam yang enak dan kenyal dirumah sendiri, dengan bahan-bahan yang sudah kita persiapkan sebelumnya. Untuk itu bagi penggemar makanan bakso ayam ini, layak mencoba resep yang saya sajikan, dijamin rahasia cara membuat bakso ayam  kenyal dan enak di rumah pun bisa dipraktekkan dengan mudah.
Bahan cara membuat bakso ayam kenyal

- 500 gram daging ayam bagian dada
- bisa dipersiapkan 125 ml air es
- 1/2 sdm minyak goreng
- 1 sdm kecap ikan
- 1 sdt garam, tambahkan jika kurang asin
- 1/2 sdm gula pasir 
- 2 sdm tepung maizena
- 1 1/4 sdt baking powder
- 1/2 sdt baking soda
- 10 butir merica bubuk haluskan
- 1/2 sdt kaldu bubuk (optional)

| Baca Juga cara membuat bakso sapi enak dan kenyal

Lainnya:

- Air es untuk merendam bakso 

Bumbu kuah bakso :

- 2 1/2 liter air kaldu dari air rebusan bakso plus tulang-tulang ayam
- 2 sdt kaldu bubuk 
- 7 siung bawang putih, di geprek saja, rasanya lebih seger.
- 2 sendok makan kecap ikan
- 1 sendok teh merica bubuk
- 2 sdt garam
- 3 batang daun bawang
-  bawang merah goreng sebagai taburan
- minyak goreng untuk menumis

Cara membuat Bakso ayam enak dan kenyal

1. Persiapkan daging ayam, kemudian potong-potong bentuk kubus dan masukkan kedalam  food processor, giling hingga halus.

2. setelah daging halus, kemudian tambahkan kira2 5 sdm air es ke dalam gilingan daging sesendok demi sesendok. Teruskan sampai cincangan daging membentuk gumpalan. Setelah itu tuang daging yang sudah halus tersebut ke dalam mangkuk yang sudah kita persiapkan. 

3. Siapkan mangkuk kecil, kemudian masukkan sisa air es, kecap ikan, garam, gula, kaldu bubuk, baking powder, baking soda, merica, minyak goreng dan tepung maizena ke dalam mangkuk. Aduk hingga rata. 

4. Tuangkan larutan tepung ke permukaan adonan daging, aduk perlahan dan biarkan cairan terserap. Kemudian aduk hingga benar-benar merata. 

5. setelah benar-benar tercampur rata dan tidak ada adonan yang menggumpal, masukkan ke dalam mangkuk dan tutup permukaan mangkuk dengan plastic, kemudian masukkan ke dalam kulkas bawah freezer kurang lebih 30 menit.

6. Masak air ke dalam panci hingga mendidih, kecilkan api, dan keluarkan adonan dari bawah freezer, kemudian buat bulatan-bulatan kecil, atau sesuai keinginan
7. Masukkan bulatan-bulatan bakso ayam yang telah kita buat ke dalam panci yang sudah mendidih tadi, lakukan hingga habis.

8. Setelah bulatan-bulatan tadi masuk ke dalam panci, dan bulatan tersebut sudah mengapung ke atas, berarti bakso sudah matang.

9. untuk memastikan kematangan ayam, setelah mengapung jangan diambil dulu, diamkan kira-kira 1-2 menit, agar bakso benar-benar sudah matang dan siap diangkat dari panci.

10. Setelah selesai semua, bakso kita tiriskan agar airnya benar-benar hilang, dan air bekas masak bakso bisa dibuat kuah bakso, setelah itu bakso kita masukkan ke dalam panci yang berisi es batu, rendam bakso disana sampai dingin.

11. Bakso siap di olah untuk digunakan, sisanya simpan ke dalam freezer untuk dibekukan atau digunakan esok hari.

Sungguh mudah bukan cara membuat bakso ayam kenyal dan enak, jadi anda wajib praktek yang resep yang satu ini, dijamin pasti rasanya bakso enak dan kenyal.

Cara membuat Kuah bakso ayam

1.     Tumis terlebih dahulu merica dan bawang putih yang sudah di geprek sampai tercium bau harum, setelah matang angkat.
2.     Siapkan panci bekas rebusan bakso tadi, tambahkan tulang belulang ayam  ( jika ada), setelah mendidih dengan jumlah kuah yang sudah kita inginkan, masukkan bumbu yang sudah kita tumis, rebus lagi hingga mendidih, tambahkan kaldu bubuk sapi, daging bakso, daun bawang dan dan bawang goreng serta kecap, sebelum diangkat , koreksi rasa., kuah bakso ayam siap digunakan.